Software Untuk Mengenali USB Flashdisk Palsu - Saat ini memang banyak sekali flashdisk dengan harga murah kapasitasnya juga besar. Tapi sobat blitari harus hati" juga jika membeli flashdisk, karena banyaki flashdish" yang palsu kawan. Nah, dalam artikel kali ini kita akan membedakan USB Flashdisk yang Asli
dengan USB Flashdisk yang Palsu, dengan memeriksa kondisi dan
parameter-parameter yang terdapat pada Flashdisk tersebut. Untuk
keperluan itu disini kita akan mencoba salah satu tools yang terbukti
ampuh dalam memeriksa USB Flashdisk yaitu H2testw.
H2testw adalah program yang sederhana dan mudah digunakan untuk menguji
USB Flashdisk dari berbagai jenis kesalahan. H2testw juga dapat
digunakan untuk media penyimpanan lainnya seperti kartu memori, hard
drive internal dan eksternal drive. Dalam memeriksa USB Flashdisk,
program H2testw ini akan mengisi Flashdisk atau drive target yang telah
dipilih dengan sejumlah data pengujian kemudian membacanya kembali dan
memverifikasinya. Untuk itu backuplah terlebih dahulu file-file yang
berada dalam flashdisk tersebut.
Berikut adalah step by step pengujian flashdisk dengan H2testw:
1. Download aplikasi H2testw disini, tenang aja gratis koq.. Tunggu 5 detik => klik SKIPAD(Pojok kanan atas).
2. Setelah diekstrak pake winzip, langsung aja jalankan file h2testw.exe
3. Klik Select target untuk menentukan lokasi flashdisk.
4. Pada Data volume yang akan di cek, kita bisa menentukan apakah akan mengecek semua space
5. yang tersedia atau hanya sebagian (beberapa MByte) saja.
6. Klik Write + Verify untuk memulai pengetesan Flashdisk.
7. Untuk Flashdisk yang palsu hasil pengujiannya kurang lebih seperti berikut:
H2testw bisa langsung dijalankan tanpa perlu instalasi dan dapat bekerja
pada sistem operasi windows 2000, windows xp, windows server 2003,
windows server 2008, windows vista, windows 7 dan juga windows 8. Bila Anda sedang
mencari Software Untuk Mengenali USB Flashdisk Palsu atau Asli H2testw bisa Anda gunakan. Selamat mencoba..
Sumber
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan tinggalkan komentar Anda,
Berkomentarlah yang bijak sesuai artikel dan jangan menyertakan link dalam komentar, saya akan membalas komentar di blog kawan..
Terimakasih..